ShareThis

Kamis, 10 Januari 2013

3 Tips Jitu Merawat Tas Agar Selalu Tampak Baru

Tips Merawat Tas - Kali ini dheyenet akan berbagi 3 Tips jitu merawat tas agar selalu tampak baru. Jika anda membeli tas yang anda suka, pasti selalu anda bawa kemana-mana bukan? Selain itu kadang kita tidak awas untuk membawanya. Jatuh, terkena kotoran atau debu, terlalu lama terkena sinar matahari, terkena air, tinta pulpen, dapat membuat tas anda menjadi terlihat kusut, tentu anda tidak mau hal itu terjadi di tas favorit anda.

Berikut ini adalah 3 tips merawat tas anda supaya selalu tampak lebih baru :

Tips Jitu Merawat Tas Agar Selalu Tampak Baru


3 Tips Jitu Merawat Tas Agar Selalu Tampak Baru

Tips Merawat Tas

TIPS 1 : Taruh Tas di Tempat yang Aman
Untuk menjaga kondisi tas dengan baik, ada baiknya kita menaruh tas tersebut di tempat yang aman, dalam artian menaruh di tempat yang agak longgar, jangan dipaksakan untuk masuk di lemari kecil, berikan udara bagi tas agar tidak bau, juga terhindar dari air. Simpan di lemari, jangan lupa masukkan kamper agar tidak berjamur. Apabila tas sudah jarang di pakai, sekali-sekali keluarkan tas anda dari lemari lalu angin-anginkan. Selain itu menyimpan tas dengan penyimpanan tas atau biasa disebut dusk bag juga baik untuk menyimpan tas.

TIPS 2 : Belilah Pelembab Yang Tepat
Selain taruh di tempat yang aman, biasanya untuk tas eksklusif selalu mendapatkan pelembab dari designernya, ini dimungkinkan karena setiap bahan kulit tas bisa berbeda-beda, sehingga pencipta design tas memberikan pelembab yang sesuai dengan jenis tas. Fungsi pelembab ini adalah supaya tas tetap mempertahankan warna juga terkesan awet. Jika tas anda ternyata tidak mendapatkan pelembab khusus ketika membeli, belilah pelembab kain yang di jual di minimarket terdekat.

TIPS 3 : Bersihkan Dengan Benar
Kita kadang ceroboh sehingga tas yang kita pakai terkena kotoran atau noda makanan seperti saus, atau memegang tas karena tangan kita kotor, juga menaruh tas di tempat yang penuh debu, ini harus dibersihkan dengan segera, karena noda yang menempel jika tidak langsung dibersihkan akan membuat noda menjadi sulit dihilangkan, apabila sulit di hilangkan akan membuat "bekas noda", oleh sebab itu bersihkan kotoran dengan tisu maupun tisu basa, apabila tas anda terkena air segera lap dengan kain halus, karena jika tidak segera di lap akan membuat bau tas anda.

Nah, itu dia beberapa tips merawat tas yang jitu dan bagaimana agar tas anda selalu terlihat awet. Oh iya, jika anda hendak membeli blackberry, selalu update harga di halaman harga blackberry yah. Bagaimana, apakah anda merawat tas anda seperti yang Dehyenet jelaskan diatas? Kalau iya, berarti anda sangat menjaga tas kesayangan anda. Jika tidak, berarti anda kurangn menjaganya. Jadi, untuk sekarang, jaga tas anda selalu yah. Oke, semoga artikel 3 Tips Jitu Merawat Tas ini dapat bermanfat bagi anda. Description: 3 Tips Jitu Merawat Tas Agar Selalu Tampak BaruRating: 4.5Reviewer: Unknown - ItemReviewed: 3 Tips Jitu Merawat Tas Agar Selalu Tampak Baru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...